SMA Putra Bangsa Depok, akan kembali Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W
SMA Putra Bangsa Depok News-SMA Putra Bangsa Depok akan kembali menggelar peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad S.A.W Tahun 1446 Hijriyah. Sebagai lembaga pendidikan, SMA Putra Bangsa memiliki kepentingan untuk menyelenggarakan kegiatan ini dalam rangka mewujudkan peserta didik dan warga sekolah yang memiliki akhlak terpuji serta memiliki kesadaran akan upaya peningkatan iman dan takwa dalam kehidupan sehari-hari, khususnya di sekolah.
Berdasarkan kalender akademik SMA Putra Bangsa Depok, Kegiatan ini sejatinya akan dilaksanakan pada tanggal 3 Oktober 2024, namun karena satu dan lain hal, maka kegiatan ini baru akan terlaksana pada hari Kamis, 10 Oktober 2024. Menurut ketua pelaksana kegiatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W SMA Putra Bangsa Tahun 1446 H, Moh. Abdul Naser,S.PdI, ada beberapa tujuan dari kegiatan ini, diantaranya:
- Sebagai bentuk silaturahmi antara peserta didik, guru, serta seluruh warga sekolah
- Menjadi sumber motivasi agar selalu memegang teguh tali agama Allah
- Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT
- Menumbuhkan cinta dan kesadaran untuk meneladani kehidupan Rasululullah S.A.W
- Membudayakan sholawat di tengah masyarakat, khususnya para peserta didik sebagai generasi muda Islam.
Tema kegiatan Maulid tahun ini adalah “Melalui Peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W, kita jadikan Nabi Muhammad sebagai Teladan Utama untuk refleksi dan perbaikan diri”. Sementara yang bertindak sebagai penceramah atau pemberi taushiyah adalah K.H Ahmad Chaidir.
Kegiatan ini tentunya akan dapat terselenggara dengan baik, apabila adanya kerjasama yang solid antara panitia yang terlibat di dalamnya serta mendapat dukungan penuh dari para stake holder, baik yayasan, orang tua peserta didik, instansi pemerintah, maupun masyarakat sekitar sekolah.
Semoga dengan penyelenggaran Peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W Tahun 1446 H, dapat menjadikan diri kita lebih baik lagi, berakhlakul karimah dan menjadi salah satu bukti cinta kita kepada baginda Nabi Muhammad S.A.W, yang kelak kita rindukan syafaatnya di yaumul mahsyar kelak.*** (RA)